JUDUL BUKU STUDI KEBANTENAN: Perspektif Sejarah, Budaya dan Pariwisata Di Banten Lama
![]() |
Deskripsi : Banten merupakan daerah yang tidak terpisahkan dari sejarah peradaban Islam, karena Banten mempunyai arti penting dalam penyebaran dan pengembangan Islam di Nusantara. Pada perjalanan penyebaran ajaran Islam selalu dihiasi dengan nuansa magisnya. Masih dalam suntingan cerita Babad Banten, ada hal menarik yaitu Maulana Hasanuddin berkeinginan mengislamkan Prabu Pucuk Umun, mereka mengadu kesaktian dengan cara mengadu ayam. Ayam Pucuk Umun diciptakan dari besi baja, berpamor air raksa, berinti besi berani, dan diberi nama Jalak Rarawe. Banten sebenarnya merupakan toponim yang memiliki aspek ruang, dan secara geografis masih sering dikaitkan dengan bekas Karisidenan Banten, meliputi Kabupaten Serang, Pandeglang, Lebak, Tangerang dan Kotamadya Tangerang. Selain itu, toponim Banten juga memiliki kaitan dengan Banten Girang, Banten Lama dan Banten Hilir. Isi pokok dari buku ini adalah sebagai berikut: Bab 1 Masa Kesultanan Banten Bab 2 Cagar Budaya Di Kawasan Banten Lama Bab 3 Rempah Dan Kuliner Tradisional Masa Kesultanan Banten Bab 4 Seni Budaya Banten Bab 5 Pariwisata Budaya Dan Pusaka JUDUL BUKU :STUDI KEBANTENAN: Perspektif Sejarah, Budaya dan Pariwisata Di Banten Lama PENGARANG : Chotibul Umam, M.Pd, M.Par. dan Devi Naufal Halwany NO ISBN : - TAHUN : 2022 |